Persib dan Persebaya Hadapi Borussia Dortmund dalam Tur Asia Tenggara

Stadion  
Dok. Persib
Dok. Persib

BANDUNG -- Persib Bandung akan berpartisipasi dalam trofeo tur Asia Tenggara Borussia Dortmund. Bersama Persebaya, Persib mewakili klub Indonesia dari rangkaian tur Borussia Dortmund di Asia Tenggara selain Singapura dan Vietnam.

Borussia Dortmund akan memanfaatkan jeda Piala Dunia 2022 Qatar dengan menghadapi klub-klub lokal di Asia Tenggara. Tur akan berlangsung pada 21 November hingga 1 Desember 2022 mendatang.

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menyambut baik trofeo tersebut. Info awal, trofeo akan berlangsung pada akhir November dan belum menetapkan venue.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Trofeo ini juga bisa digunakan pelatih untuk memberi kesempatan unjuk gigi kepada para pemain muda supaya mendapatkan pengalaman menghadapi tim besar seperti Dortmund dan bigmatch melawan Persebaya," kata Teddy dalam rilis Persib.

Dalam konferensi pers ini hadir juga Managing Director Asia Pacific Borussia Dortmund (BVB Asia Pacific Pte Ltd), Dr. Suresh Letchmanan, Direktur PT Persebaya Indonesia, Candra Wahyudi, dan Chief Executive Officer Nine Sport Inc, Arif Putra Wicaksono sebagai promotor dari Trofeo Cup ini.

Bagi Persib, pertandingan melawan klub-klub dari Eropa bukan hal baru. Terakhir, Persib menjamu klub raksasa Belanda, Ajax Amsterdam di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, 14 Mei 2014. Ketika itu, PERSIB berhasil menahan imbang Ajax dengan skor 1-1.

Sebelumnya, PERSIB pernah menghadapi Austria Salzburg (1955), Stade de Reim dari Prancis (1956), PSV Eindhoven dari Belanda (1987) dan AC Milan dari Italia (1994).

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image