Info Terkini

Informasi Sholat Idul Fitri di Masjid Salman

Masjid Salman ITB. Dok. Abdan Syakura
Masjid Salman ITB. Dok. Abdan Syakura

BANDUNG -- Masjid Salman ITB akan menyelenggarakan Shalat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H. Sholat Ied akan berlangsung di Kompleks Masjid Salman ITB, pada Senin (2/5/2022).

Sholat Ied akan berlangsung pada pukul 06,45 WIB. Khatib Sholat Ied adalah Dosen Teknik Geologi ITB sekaligus Sekretaris Umum YPM Salman ITB, Dr. Eng. Very Susanto, ST., MT.

Masjid Salman mengimbau pada jamaah untuk membawa alas shalat, kantung alas kaki dan telah berwudhu dari rumah. Dalam pelaksanaannya pun Masjid tidak menyediakan fasilitas parkir.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Jamaah yang hadir pun diminta untuk menegakan protokol kesehatan ketat. seperti selalu menggunakan masker, tidak berkerumun usai sholat, serta mencuci tangan atau pakai hand sanitizer.

Pada tahun lalu, Masjid Salman ITB membatasi kapasitas jamaah yang hadir. Meski demikian, tidak ada informasi apakah sholat Id kali ini kuota jamaah akan dibatas.

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image