Jadwal Liga 1 Hari Ini, Persija Tantang Persik

Olahraga  
Laga Persik kontra Persija. Dok. Liga Indonesia Baru
Laga Persik kontra Persija. Dok. Liga Indonesia Baru

BANDUNG -- Kompetisi Liga 1 2021/2022 telah memasuki pekan ke-26. Akhir pekan ini penggemar sepak bola kembali disuguhkan dengan aksi permainan tim kesayangan.

Semua tim bersaing untuk mendapatkan posisi terbaik di klasemen. Pertandingan yang digelar pada Sabtu (19/2/2022) mempertemukan enam tim di tiga pertandingan.

1. Persiraja Banda Aceh vs Persebaya Surabaya

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Pertandingan pertama akan mempertemukan Persiraja Banda Aceh dengan Persebaya Surabaya. Kedua tim akan bertemu di Stadion Kompyang Sudjana, Denpasar pada pukul 18.15 WIB.

Kedua tim sama-sama membutuhkan kemenangan untuk memperbaiki posisi di klasemen. Pertandingan akan disiarkan secara langsung di Indosiar dan layanan live streaming Vidio.

2. PSM Makassar vs Persita Tangerang

Pertandingan kedua akan mempertemukan PSM Makassar kontra Persita Tangerang. Kedua tim akan berjuang meraih poin penuh di tengah kesulitan mereka memainkan pemain asing.

Pertandingan ini akan digelar di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, pada pukul 20.15 WIB. Pertandingan akan disiarkan secara langsung dari O Channel dan layanan live streaming Vidio.

3. Persija Jakarta vs Persik Kediri

Pertandingan terakhir pada malam ini akan mempertemukan Persija Jakarta kontra Persik Kediri. Persija yang masih kehilangan sang pelatih, Sudirman harus menghadapi kekuatan penuh Persik.

Kedua tim akan bertemu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada pukul 20.45 WIB. Pertandingan akan disiarkan di Indosiar dan layanan live streaming Vidio.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image