Turnamen Pramusim Bisa Ditonton, Beli Tiket Lewat Online

Stadion  

BANDUNG -- Turnamen pramusim akan dimulai pada 11 Juni mendatang. Sebanyak 18 tim Liga 1 akan bertanding untuk pemanasan kompetisi musim 2022/2023.

Organizing Committee turnamen pramusim, Sudjarno mengakui saat ini OC tengah menggodok penjualan tiket penonton. Turnamen kemungkinan besar akan dihadiri oleh penonton mengingat angka penyebaran Covid-19 terus menurun di Indonesia.

"Mamti kami akan ada Rakor, Ketua Umum PSSI juga sampaikan di rakor itu hasil izin besar akan jadi acuan panpel lokal untuk mengajukan izin ke kepolisian setempat, termasuk Satgas Covid dan stakeholder terkait," kata Sudjarno.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sudjarno mengakui jumlah penonton di setiap venue akan tergantung pada kondisi PPKM di tempat tersebut. Jika level PPKM rendah, tentu jumlah penonton yang masuk pun akan lebih banyak,

"Kita mengajukan izin ke Mabes Polri untuk turnamen pramusim ini dengan dihadiri penonton dengan sistem ticketing dan jumlahnya mengacu pada kondisi PPKM setempat," kata Sudjarno.

Sudjarno mencontohkan daerah dengan PPKM level 1 tentu jumlah penonton di stadion akan berbeda dengan daerah yang memiliki PPKM level lebih tinggi. Dia pun berharap Mabes Polri bisa memberikan lampu hijau sehingga izin keluar dan OC bisa membuat rakor dengan PSSI.

"Kita dari OC akan menjabarkan pada panpel lokal, mereka diharapkan punya sistem ticketing online dan harus dikaitkan dengan aplikasi PeduliLindungi," kata Sudjarno.

"Selain membeli tiket dan punya aplikasi PeduliLindungi, tentu sudah bbisa masuk, meski baru vaksin dua kali misalnya," kata Sudjarno.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image