Daftar Susunan Pemain Persib kontra Persela

Stadion  
Skuad Persib Bandung. Dok Persib.
Skuad Persib Bandung. Dok Persib.

BANDUNG -- Persib Bandung akan menghadapi Persela Lamongan di Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada Jumat (25/2/2022). Daftar susunan pemain pun telah keluar dalam laga yang akan berlangsung pada pukul 18.15 WIB ini.

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts tidak melakukan banyak perubahan dalam tim. Teja Paku Alam tetap berada di posisinya sebagai kiper utama.

Bek senior yang telah lama disimpan, Supardi Nasir telah kembali sekaligus menjadi kapten pada laga ini, dia akan bersama Ardi Idrus sebagai bek sayap. Nick Kuipers dan Achmad Jufriyanto akan kembali sebagai duet bek tengah.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Di gelandang, ada Dedi Kusnandar yang dipasangkan dengan Mohammed Rashid setelah Marc Klok absen karena akumulasi kartu. Pergantian punterjadi di sayap dengan adanya Esteban Vizcarra bersama Febri Hariyadi.

Lini depan masih menjadi tanggung jawab David Da Silva. David akan mendapat dukungan dari Ezra Walian.

Di kubu Persela, Ragil Sudirman akan bertanggung jawab dengan tim setelah pelatih kepala, Jafri Sastra hengkang. Kiper senior Dwi Kuswanto akan bertanggung jawab untuk gawang sekaligus menjadi kapten.

Di posisi belakang, ada Moch Zaenuri, Bernardus Valentinus Telaubun dan Demerson Bruno Costa. Di gelandang, ada Kahar, Syarif Wijianto, Malik Risaldi, Selwan Al Jaberi dan Takwir.

Di posisi depan, Radiansyah akan berduet dengan Jose Wilkson. Menarik untuk menantikan akhir dari kedua laga ini bukan?

Daftar Susunan Pemain

Persib Bandung: Teja Paku Alam; Ardi Idrus, Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Supardi Nasir; Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar, Ezra Walian, Mohammed Rashid, Esteban Vizcarra; dan David Da Silva.

Persela Lamongan: Dwi Kuswanto; Moch Zaenuri, Bernardus Valentinus Telaubun, Demerson Bruno Costa; Kahar, Syarif Wijianto, Malik Risaldi, Selwan Al Jaberi, Takwir; Radiansyah dan Jose Wilkson.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image