Stadion

Persib Bubarkan Tim Usai Kompetisi Selesai

Rashid bersama penggemar. Dok. Istimewa
Rashid bersama penggemar. Dok. Istimewa

BANDUNG -- Persib Bandung membubarkan tim usai kompetisi Liga 1 2021/2022 usai. Pemain dan pelatih pun langsung bertolak menuju kampung halaman masing-masing.

Sebut saja Marc Klok yang memilih untuk kembali ke negara asalnya, Belanda. Dia ingin menghabiskan waktu bersama keluarganya di Belanda.

"Setelah musim yang panjang dan berat, ini saatnya untuk memulihkan kebugaran dan menikmati waktu kosong bersama keluarga dan teman-teman," kata Klok.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Sementara itu pemain asing asal Palestina, Mohammed Rashid memilih untuk munggahan bertemu dengan penggemarnya. Rashid mengakui ada tradisi serupa yang biasa dia lakukan sebelum Ramadhan tiba.

"Saya juga melakukan hal serupa di Palestina dan Arab Saudi. Tapi kebanyakan dilakukan dengan keluarga. Saya pribadi senang melakukan itu dengan keluarga dan teman-teman," kata Rashid.

Baginya, penggemar Persib adalah keluarganya di Indonesia. Untuk itu dia mengajak penggemarnya untuk munggahan sebelum dia meninggalkan Indonesia.

"Ini kesempatan bagi saya bertemu dengan orang-orang. Semuanya juga sanga tbersahabat, jadi ini luar biasa," kata Rashid.

Berita Terkait

Image

Absen di TC Timnas U-23, Kemana Ricky Kambuaya?

Image

Absen di TC Timnas U-23, Kemana Ricky Kambuaya?

Ikuti Ulasan-Ulasan Menarik Lainnya dari Penulis Klik di Sini
Image