Preview Persib Kontra Barito Putera: Nasib di Tangan Maung Bandung

Stadion  
Laga Persib kontra Barito Putera. Dok. Liga Indonesia Baru
Laga Persib kontra Barito Putera. Dok. Liga Indonesia Baru

BANDUNG -- Persib Bandung akan menghadapi Barito Putera di laga pamungkas Liga 1 musim ini. Kedua tim akan bertemu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (31/3/2022).

Dalam laga ini tidak lagi memiliki banyak pengaruh bagi Persib dalam klasemen akhir. Karena Persib sudah aman berada di posisi dua sebagai runner up Liga 1.

Meski demikian, pelatih Persib, Robert Rene Alberts tetap memberikan target poin penuh bagi tim. Sayangnya banyak pemain yang akan absen karena akumulasi kartu dan cedera.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

"Kami serius menghadapi pertandingan ini, meski Aqil dan Teja, kiper kami masih mengalami cedera dan Jupe serta Rashid absen karena sanksi akumulasi kartu," kata Robert, Rabu (30/3/2022).

Artinya, setidaknya ada empat pemain, Aqil Savik, Teja Paku Alam, Achmad Jufriyanto, dan Mohammed Rashid yang absen. Selain itu ada Ezra Walian yang masih dalam pantauan jajaran pelatih karena kondisinya yang belum seratus persen.

Namun banyaknya pemain yang absen tidak menyurutkan usaha Robert untuk memberikan skuad terbaik. Dia hanya akan menurunkan pemain yang siap bertanding sore itu.

"Jadi kami ingin menuntaskan liga di musim ini dengan sebaik mungkin," kata Robert.

Sementara itu dari kubu Barito Putera, sang pelatih Rahmad Darmawan tidak melihat ini sebagai laga penting bagi tim. Padahal Barito Putera harus meraih kemenangan untuk bisa selamat dari slot degradasi.

"Saya tidak memberikan tekanan khusus menjelang pertandingan karena saya tahu tanpa saya bicara pun mereka sangat mengerti dengan pertandingan ini," kata Rahmad Darmawan.

"Saya buat pertandingan senyaman mungkin agar pemain bisa menikmati dan mengeluarkan seluruh kemampuannya tanpa harus terbebani," kata Rahmad Darmawan.

Kontak Info

Jl. Warung Buncit Raya No 37 Jakarta Selatan 12510 ext

Phone: 021 780 3747

[email protected] (Marketing)

× Image